Laman

Monday, February 17, 2014

Pejantan ..Penentu dalam Perjodohan


Jangan Mengabaikan peranan kenari jantan pada saat kenari betina sedang mengerami telornya. Para penangkar burung kenari, memisahkan atau mengambil kenari jantan pada saat pasangannya sedang mengerami telor dengan alasan agar tidak mengganggu ketenangan. Atau mengambil kenari jantan, dengan alasan untuk dijodohkan lagi dengan kenari betina lainnya dengan alasan efektifitas karena persediaan pejantan yang terbatas.

Alasan- alasan ini memang bisa diterima, karena memang pada beberapa kasus terjadi kenari jantan menjadi sangat agresif justru pada saat kenari betina sedang mengerami telornya, sehingga hal ini sangat membahayakan, bukan!!. Keputusan memisahkan atau mengambil kenari jantan merupakan pilihan yang sangat tepat. Memisahkan kenari jantan dengan alasan untuk dijodohkan dengan kenari betina yang lain, bisa juga dibenarkan. Ternyata pada beberapa keadaan, beberapa kenari betina hanya mau dijodohkan atau dipasangkan dengan satu kenari jantan secara bergantian. Cara ini dapat dilakukan, tentunya dengan tetap memperhatikan cara beternak kenari yang benar.

Namun demikian, jangan abaikan peran kenari jantan pada saat kenari betina mengerami telornya. Peranannya menjadi sangat penting, pada saat kenari betina turun dari sarangnya untuk mencari makanan atau sekedar minum dan menetralkan suhu tubuhnya. Biasanya kenari jantan untuk beberapa saat akan mengerami telor yang ada di sarang sampai dengan kembalinya kenari betina ke sarang. Kenari jantan juga berperan dalam mensuplai makanan pada saat kenari betina sedang mengerami telor dengan cara menyuapi.

Jadi sebaiknya melihat kondisi kenari jantannya. Jika dirasa tidak mengganggu, sebaiknya jangan dipisah atau diambil. Meskipun dengan alasan untuk efektifitas sekalipun. Bagaimana dengan pengalaman beternak kenari, anda...?!!!.

No comments:

Post a Comment